Saturday, June 03, 2006

Hidangan Pengajian dirumah Pak Loekito

Kebetulan saya dipercaya untuk membuat 2 macam kue untuk hidangan malam ini dan juga nasi kotak yang akan dibawa para bapak2 pulang.
Oki biarlah gak usah repot2 dirumahnya, biarlah kami2 ini yang membantu, meskipun sempet juga jadi Oki datang bantuin ini itu, tapi yang penting dapur dirumahmu gak perlu ikut berantakan ya ? Cukup dapur satu dapur aja yang jadi kapal pecah....he he he.

Dengan dibantu Retno dan Bu Tuti disore hari kita kerjasama bungkusin kotakannya, tak terasa, setelah lelah satu hari memasak, kerjaan detail bungkusin kotakan ini dapat selesai dengan cepat.
Terima kasih ya bu Tuti dan Retno, bantuan kalian sangatlah berharga. Pada saat saya sudah lelah, kalian datang membantu saya. Semoga Allah membalas budi baik kalian semua.

Kantong plastik ini khusus dibawa Pak Loekito dari Jakarta, abis di AD mana ada.

Kalau kantong plastiknya dibuka dikit...yang ngintip pertama adalah krupuk udangnya....

Nah sekarang kelihatan isinya nasi kotak ini. Yang dibungkus alumunium itu adalah pecel ayam.

Nasi kotaknya dengan menu :
Nasi liwet, telur pindang, sambel goreng kentang ati, tahu dan krecek masak areh, pecel ayam dalam alumunium foil, jeruk dan krupuk udang Fina.
( udah terbuka itu si pecel ayam......)

Hidangan untuk di acara pengajiannya :
bala bala spesial yang pake mortadela yang disajikan dengan cabe rawit....

cake potong taiwan, juga untuk sajian di acara pengajiannya.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home